ANALISIS WACANA KRITIS PEMBERITAAN “VN” PADA MEDIA ONLINE TRIBUNNEWS.COM

  • TA Mahasiswa
  • Mochamad Firdaus
  • 24071116046

Abstrak

Munculnya kasus pornografi yang sempat viral di media sosial dengan tagline “V” Garut membuat heboh masyarakat karena perbuatan tersebut dilakukan oleh seorang perempuan dan sejumlah pria. Tersangka wanita mengklaim bahwa perbuatan ini dilakukan karena adanya suatu paksaan dan tekanan yang dilakukan tersangka pria terhadap dirinya. Berdasarkan ketidaklaziman, media online tribunnews.com gencar memberitakan kasus ini. Tujuan Penelitian ini untuk menjelaskan level teks, kognisi social dan konteks sosial pemberitaan pornografi “V” Garut pada media online tribunnews.com. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan teori analisis wacana kritis model Teun A. Van Dijk. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara, studi kepustakaan dan dokumentasi. Objek dari penelitian ini media tribunnews.com dengan dua orang narasumber. Hasil Penelitian pada level Teks dalam elemen struktur makro, superstruktur dan struktur mikro menjelaskan adanya suatu wacana yang menunjukkan suatu keadaan yang tidak menguntungkan seperti kekerasan dan diskredit pada peran “Vn”. Kognisi sosial wartawan memiliki kecenderungan menilai kasus ini “unik” bukan isu sosial yang harus dibenahi dalam masyarakat. Konteks sosial pada wacana pemberitaan ini adanya suatu praktik kekuasaan dari media serta akses penguasa dalam memberitakan “V” yang mana secara persuasif mempengaruhi pandangan masyarakat. Kesimpulan pada pemberitaan “V” Garut di media online tribunnews.com pada level teks, kognisi sosial, dan konteks sosial dapat diindikasikan terjadinya suatu praktik kekuasaan yang dilakukan oleh media terhadap “V” Garut Kata kunci: Analisis wacana kritis, kognisi sosial, konteks social, teks, tribunnews.com.

Lihat Dokumen