PENGENDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU KULIT DENGAN MENGGUNAKAN METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY (EOQ) PADA PT. KARYA LESTARI MANDIRI GARUT
- TA Mahasiswa
- Risma Marwati
- 24022215185 - S1 Akuntansi
Abstrak
Tujuan penulisan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan pengendalian persediaan bahan baku kulit dengan menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ) pada PT. Karya Lestari Mandiri Garut. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data yaitu wawancara dan dokumentasi. Teknik pengolahan data dengan menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ). Berdasarkan hasil penelitian ini, bahwa dengan menggunakan atau menerapkan metode Economic Order Quantity (EOQ) pengendalian persediaan bahan baku kulit pada perusahaan tersebut dapat terkendali sehingga akan lebih ekonomis dan efektif. Selain itu, perusahaan dapat mengetahui jumlah pembelian untuk pemesanan dalam setiap kali pemesanan dengan lebih terstruktur dan konstan, frekuensi pembelian yang minimum, total biaya persediaan yang rendah atau minimum, dan dapat mengetahui berapa titik pemesanan kembali yang harus dilakukan oleh perusahaan sehingga persediaan akan tersedia atau terpenuhi dan tidak terjadi lagi kekurangan atau bahkan kelebihan bahan baku kulit pada perusahaan PT. Karya Lestari Mandiri Garut.
Kata kunci : Economic Order Quantity (EOQ)
Lihat Dokumen