Budaya Organisasi dan Iklim Organisasi Terhadap Loyalitas Kerja Karyawan pada CV. Riana Asia Food Garut
- TA Mahasiswa
- Ripan Aprianto
- 24023115211 - S1 Manajemen
Abstrak
Penelitian ini berjudul “Budaya Organisasi dan Iklim Organisasi Terhadap Loyalitas Kerja Karyawan Pada Cv. Riana Asia Food Garut“ Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh loyalitas kerja karyawan pada Cv. Riana Asia Food. Adapun manfaat yang diharapkan yaitu dapat memberikan masukan, sumbangan pengetahuan dan informasi mengenai loyalitas kerja karyawan. Jenis penelitian ini adalah dengan menggunakan metode deskriptif dan verifikatif, dengan menggunakan populasi sebanyak 64 orang yang merupakan karyawan yang bekerja pada bagian produksi sebagai sampel. Dalam pengolahan data peneliti menggunakan teknik analisis regresi linier berganda, uji t, uji f, dan analisis koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap loyalitas kerja karyawan pada Cv. Riana Asia Food. (2) iklim organisasi berpengaruh signifikan terhadap loyalitas kerja karyawan pada Cv. Riana Asia Food.
Kata Kunci: Budaya Organisasi, Iklim Organisasi, Loyalitas Kerja Karyawan
Lihat Dokumen